Tips Memakai Baju Bagi Pendaki Gunung
Mungkin perbedaan antara kaum lelaki dan kaum perempuan yang cenderung sangat terlihat adalah tentang gaya berpakaian.Para lelaki sangat mudah untuk memakai apapun yang ada,bahkan saat naik gunung pun mereka bisa mempertimbangkan dengan cepat apa yang lebih mereka dibutuhkan.
Nah,berikut beberapa rangkuman yang berisi
tentang tips bagaimana memilih pakaian yang
tepat digunakan untuk wanita dan pria saat pergi berpetualang mendaki gunung agar kesehatan tubuh terjaga dan juga jauh dari mara bahaya ,yaitu sebaga berikut:
Tips Memakai Baju Bagi Pendaki Gunung Pria dan Wanita
1.Perhatikan Bahan Pada Pakaian.
Pilihlah beberapa pakaian yang mudah kering ketika terkena basah dan mudah dibersihkan saat kotor. Baju yang berbahan dasar sintetis menjadi faktor utama yang harus dipilih,karena selain mudah mongering,baju yang berbahan sintetis
pun sangat ringan digunakan,sehingga akan
cocok saat perjalanan mendaki gunung.Alternatif lainnya, kalian bisa pun juga bisa menggunakan baju jersey,yang sangat mudah dicari dimanapun.
2.Jangan Lupa Lengkapi Pakaianmu Dengan Jaket Yang Tahan Air (waterproof).
Selain akan melindungi dirimu dalam perjalanan yang dingin,jaket khusus mendaki ini pun berfungsi untuk menjauhi kita dari bahaya saat mendaki, sebut saja berbagai rintangan seperti banyaknya ranting pohon,serangga,ulat,semut dan hewan lainnya.Jaket yang menjadi rekomendasi adalah jaket yang memiliki teknologi Gore-tex yang dapat menjadi alternatif pilihanmu.
3.Pilihlah Baju Dengan Model Yang Sesuai.
Misalnya,kalian sedang melakukan pendakian
saat musim kemarau.Maka baju yang baik untuk digunakan adalah model lengan panjang yang berbahan tipis untuk mencegah keringat berlebih. Baju lengan panjang memang sangat direkomendasikan,karena selain nyaman,kita pun akan terhindar dari kulit gosong akibat sinar matahari.Sedangkan,untuk musim dingin, disarankan juga memakai lengan yang panjang, namun berbahan tebal agar dapat menghangatkan tubuh lebih baik.Nah,tips berikutnya adalah mempertimbangkan warna pada baju.
Sudah banyak diketahui bahwa warna hitam
pada baju akan memiliki sifat menyerap kalor
lebih cepat.Maka warna hitam menjadi warna rekomendasi untuk digunakan pada malam hari, supaya warna tersebut tidak menyerap panas di siang harinya.Sebaliknya,warna cerah lebih susah untuk menyerap kalor.Maka disarankan untuk memakai warna cerah di siang harinya.
Tetapi apabila kalian sedang melakukan perjalanan pendakian,maka lebih baik gunakan warna baju yang cerah.Karena warna cerah bisa menjadi ciri kalian masing-masinh, sehingga apabila salah satu patner pendaki tersesat dan keluar dari jalur pendakian,maka dapat memudahkan tim untuk mencarinya dengan melihat warna baju yang mencolok tersebut.
Untuk pemilihan pada celana yang baik digunakan saat pendakian,sama halnya dengan pakaian. Yang terpenting bahan yang cepat kering dan mudah diberishkan.Celana pun lebih disarankan yang model panjang.Mengapa?Resiko kaki digigit serangga dan binatang lainnya lebih besar. Sehingga hal ini pun akan melindungi kulit kaki supaya tidak lecet terkena ranting pohon ataupun luka digigit hewan.
Untuk tambahannya,jangan lupa memakai sarung tangan untuk melindungi telapak tangan serta menggunakan slayer untuk melindungi dan menjaga kulit wajah dari debu-dubu yang bertebaran.Sekian beberapa rangkuman tips-tips penting pemilihan pakaian dan bahan yang baik untuk mendaki gunung bagi lelaki maupun perempuan yang memiliki hobi berpetualang,hal ini bisa dijadikan bahan referensi serta inspirasi bagi para petualang yang berminat untuk mendaki gunung.dapatkan informasi lainya (Disini)
Posting Komentar untuk "Tips Memakai Baju Bagi Pendaki Gunung"
Silakan berkomentar di mukhlas.com Komentar akan dimoderasi terlebih dahulu oleh admin. Komentar yang melanggar peraturan tidak akan dipublikasikan.