Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Teknik CopyWriting

Teknik Copy Writing


Apakah anda sering mendengar apa itu copywriting ? mungkin anda masih bingung apa itu copywriting ? ya copy writing adalah teknik menyampaikan kepada calon pembeli atau costumer bahwa produk anda berkualitas dan perlu dibeli dengan segera,  copywriting merupakan teknik menulis yang banyak digunakan untuk menawarkan suatu produk. Melalui copywriting anda bisa menggiring calon pembeli agar mau membeli barang anda.

Nah, perlu kita garis bawahi ada dua macam teknik copywriting ini :

  1. Copy writing On Page

Apa itu copy writing on page , copy writing on page adalah teknik menulis copywriting yang di tulis di dalam page ( didalam toko halaman online)

  1. Copy writing Off page

Copy writing off page ini berbeda dengan copy writing on page , copy writing ini merupakan copywriting yang di tulis di luar page ( diluar halaman toko online).Bisa dimedia sosial atau didalam landing page yang terpisah dengan Toko online

Mari kita bahas satu per satu 

Struktur dari Copy writing on Page

  • Pembuka

  • Isi

  • Penutup

Pembuka (Headline)

Headline dibuka dengan tujuan menarik orang untuk membaca tulisan anda, sehingga mereka mau membeli produk anda, anda harus menambahkan kata kata yang merangsang atau menghipnotis calon pembeli anda:

  1. Masukkan kata misalnya “BEST SELLER

  2. Masukkan kata GRATIS/POTONGAN HARGA/DISKON

  3. Headline dengan unsur angka pencapaian

  4. Headline dengan mengandung unsur DREAM (MIMPI) 

  5. Headline dengan unsur kemudahan/kecepatan

1.Copywriting ini susunannya menambahkan :

(Kata-kata yang menghipno + Nama)

Contohnya seperti disamping ini : “BEST SELLER ! Tas LUIS VITTON

Syaratnya bahwa produk anda benar benar best seller

2.Diskon / Potongan harga/ Gratis

Contoh Diskon 50% Tas LUIS VITTON Mau ? anda benar benar harus memberikan harga diskon yang sebenarnya , jangan sampai harganya tidak berubah

3.Headline dengan unsur angka pencapaian

Contoh : Langsung langsing dalam 30 hari kurang, coba herbal ramuan jamu ini !

Khusus headline ini harus benar benar terbukti ya, anda tidak perlu berlebihan dalam menjual,apalagi hanya bualan yang tidak terbukti, jika ada testimoni dan telah dibuktikan oleh banyak konsumen anda maka headline seperti ini sangat cocok.

4.Headline dengan kemudahan dan kecepatan 

Contohnya : Jerawat Hilang lebih CEPAT ! Gunakan krim ini , Putih Alami dalam 14 hari dengan menggunakan cream ini

5.Headline memasukkan hasil yang didapatkan konsumen

Contoh : Headline ini adalah Stamina Lebih kuat dengan Ramuan ini.Hal yang paling penting dari beberapa headline ini adalah bagaimana anda membuat calon pembeli toko online anda itu penasaran setelah membac a headline yang anda tulis, dan juga buatlah headline dalam FORMAT BESAR dan beri tanda BOLD/TEBAL agar orang orang langsung membacanya.

ISI

Bagian isi ini adalah format tulisan penawaran yang menjual, Format penulisan dibagian ISI ini yang perlu anda masukkan adalah unsur unsur atau hal-hal yang mendorong orang untuk membeli produk anda. Tentu sebelum anda menulis anda mesti tau apa itu hal hal yang membuat orang lain terdorong untuk membeli produk anda.

  1. Kejelasan Informasi yang anda berikan

  2. Kalimat yang baik

  3. Manfaat yang Jelas

  4. Keuntungan yang di dapat ( Karena pembeli maunya untung)

  5. Tidak ada kerugian

  6. Kecepatan dan kemudahan Transaksi

Dari ke enam unsur diatas, maka bisa anda tuliskan dalam sebuah penawaran, yang bisa anda tuliskan adalah isi penawaran anda 

  1. Tulislah informasi yang sangat jelas

  2. Bisa juga menyampaikan kualitasnya dan tidak perlu berlebihan dalam penulisannya.

  3. Menuliskan manfaatnya apa saja

  4. Tuliskan apa saja keuntungannya

  5. Menyampaikan Garansi/ testimoni untuk membuang ketakutan

  6. Menuliskan informasi cara membeli dengan jelas dan memudahkan calon konsumen.

Penutupan

Penutupan ini adalah struktur terakhir yang anda tulis dalam sebuah penawaran, apa yang perlu anda tuliskan dalam bagian penutupan ? anda perlu  memasukkan “Call To Action”. Intinya adalah, setelah orang membaca penawaran anda, kemudian anda harus mengarahkan bagaimana cara mereka mengorder/ memesan barang anda.

Hal yang perlu anda ketahui bahwa konsumen anda perlu sedikit dipaksa, dan diberikan kemudahan, maka dalam hal ini anda cukup memasukkan kemana mereka harus order ? berikan kemudahannya anda bisa memasukkan kontak anda whatsapp, facebook messenger atau SMS anda. Sehingga memberi kemudahan bagi konsumen anda, dan anda perlu sedikit mendorong konsumen anda agar segera membeli. Dengan memasukkan kalimat mendesak seperti ini :

“Terbatas hanya tersedia 5 pcs, segera order melalui WA 08134271xxxxxx”

“Dapatkan sekarang sebelum SOLD OUT silahkan order segera via WA or Telegram di nomor ini  08134271xxxx”.

“Harga Promo ini hanya berlaku 3 hari segera order melalui.....”

Syaratnya adalah anda harus membuat benar benar kondisi ini real bukan rekayasa, agar orang tidak merasa tertipu.

Berikut ini adalah contoh copywriting onpage :

BEST SELLER/ Paket Cream Pemutih kulit Diskon 50 % Kedas Beauty

Apa saja yang bakal kamu dapat kalau beli paket ini ?

  1. Selain cream pemutih juga kamu mendapat sabun pemutih

  2. Kamu dapat kupon untuk diskon pembelian selanjutnya

  3. Kamu bisa menjadi reseller

  4. Dijamin kulitmu putih dalam 2 minggu saja

Mau?

Dapatkan segera ! Karena stocknya terbatas dan Diskon hanya berlaku 3 hari

Order by WA 08134271xxxxxxxx


Sekarang mari kita bahas apa itu COPY WRITING OFF PAGE

Copy writing off page ini adalah teknik menulis di luar halaman web dengan tujuan untuk menggiring orang mau mengklik toko online anda.

Dimana anda bisa menerapkan teknik copywriting off page ini ?

  1. Anda bisa menuliskannya di status Facebook

  2. Anda bisa menuliskannya di broadcast WA, Telegram, Emails

  3. Anda bisa menuliskannya di landing Page yang berbeda di luar WEB.

  4. Anda bisa menuliskannya melalui twit 

Lalu bagaiman menuliskan penawaran melalui copywriting ini ? Mari kita bahas satu persatu..

Ada tiga bagian yang harus anda pahami


  1. Pembukaan

  2. Isi

  3. Penutup


Pembukaan  


Perlu anda ketahui bahwa menulis bagian headline ini anda harus membuat orang penasaran dan tertarik ingin membaca seterusnya. Headline itu judul penawaran. Ini adalah modal utama anda, jika anda tidak menuliskan headline yang menggoda, maka orang akan malas membacanya. Lalu apa contoh yang membuat orang penasaran:

  • Ayo isi, diserbu hijabnya

  • Misi.. numpang promo

  • Halo sis, di order yuk hijabnya


ISI


Apa yang selanjutnya perlu ada di bagian isi ?

1.Masalah konsumen

2.Memasukkan FAKTA

3.Memberikan SOLUSI dan Kemudahan

4.Berikan Testimoni

5.Lakukan penawaran dengan Manfaat dan Harga yang seksi

6.Buat keterdesakan

7 Buang ketakutan dengan memberikan garansi


Penutup


Selanjutnya anda perlu membuat bagian Penutup, Apa saja yang harus anda isi dibagian penutup 

  1. Call To Action ( Cara membeli)

  2. Pengingat Terdesak

Posting Komentar untuk "Teknik CopyWriting "

Iklan Bawah Artikel